Pemberian Gelar “Kader Bacot ” Dalam Serangkain Penutupan (LK 1) Komisariat FIS HMI Cabang Singaraja

Peserta Latihan Kader (LK) 1
Lapmi News - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Singaraja, sukses gelar kegiatan (LK1). Dengan tema “Mewujudkan Kader HMI Yang Kreatif, Inovatif, Dan Berkarakter Menuju HMI Yang Progresif” yang diselenggarakan  pada hari Minggu 28/04/19, bertempat  di Ponpes Syamsul Huda-Tegallinggah-Buleleng.

Azizun Hakim, selaku ketua mengucapkan rasa syukur alhamdulillah. Dengan bangga memberikan apresiasi kepada Adik-adik peserta (LK 1). Atas semangat juang dalam mengikuti serangkaian kegiatan dalam (LK1) dari awal hingga akhir kegiatan.

Meskipun di sela kesibukan UTS, akan tetapi tidak menghambat semangat adek-adek mahasiswa untuk berproses berhimpun dalam HMI Cabang Singaraja, ujarnya.

Ketua Komisariat FIS, kakanda Faid dalam sambutanya menyampaikan kepada adik-adik (Kader Baru) HMI Cabang Singaraja. Agar senantiasa selalu untuk mempererat dan memupuk rasa persaudaraan antar sesama kader baru. Sehingga dapat menjembatani proses yang outputnya lebih progresif dengan penuh inovasi. Seusai dengan mission HMI Cabang bedasarkan Pasal 4 Adart HMI.

Ari Darma, selaku Ketua Angkatan menyampaikan dalam sambutanya bahwa, kegiatan (LK1) HMI Cabang Singaraja, sangat menjadi pengalaman berharga. Untuk pertama kalinya, dan tidak akan terlupakan dalam sepanjang sejarah pengalaman saya dalam berproses,ujarnya.

Kemudian, Ari Darma mendapatkan gelar secara langsung sebagai Ketua Angkatan “BACOT” Berkarya Cerdas Orientasi Terdepan. Beliau, memberikan apresiasi kepada saudara “Chairul Naim” sebagai kader yang mendapatkan predikat terbaik. Lanjut Ari Darma,  berharap kedepanya rekan-rekan (Kader Baru) yang barusan dilantik dengan jumlah 13 Kader yang mendapatkan predikat “Lulus” untuk selalu bersemangat dan saling mengisi dalam berproses untuk memajukan HMI, ujarnya.

Achmad Chalim, selaku Ketua HMI Cabang Singaraja,  menyampaikan bahwa Adek-adek jangan lupa dan harus tetap selalu ingat untuk berproses, belajar menjadi mahasiswa yang rendah hati jangan mudah besar kepala. Tetaplah belajar dan belajar menempa diri, dan jangan mudah patah semangat. Yakin Usaha Sampai, karena perjuangan kalian tidak hanya di (LK 1) akan tetapi masih banyak tahapan jenjang ber-HMI dan itu jangan sampai dilewatkan, ujarnya.

Kemudian, Achmad Chalim secara langsung menutup kegiatan (LK 1) Komisariat FIS HMI Cabang Singaraja.